Kunjungan Kerja ke Kabupaten Samosir, Ketua Dharma Wanita Persatuan Pemprov Sumut Diulosi

    Kunjungan Kerja ke Kabupaten Samosir, Ketua Dharma Wanita Persatuan Pemprov Sumut Diulosi
    Ketua Dharma Wanita Persatuan Samosir, Nyonya Naslindo Sirait bersama Nyonya Martua Sitanggang selaku Penasehat Organisasi DWP Samosir Saat memberikan Cinderamata berupa Ulos Kepada Ketua DWP Sumut Nyonya Dian Arif S. Trinugroho

    SAMOSIR-Kunjungan Kerja ke Kabupaten Samosir, Ketua Dharma Wanita Persatuan Pemprov Sumatera Utara diulosi oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan Nyonya Naslindo Sirait bersama penasehat DWP Samosir Nyonya Martua Sitanggang

    Sebelumnya, Kunjungan kerja Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sumatera Utara itu disambut langsung oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan Nyonya Naslindo Sirait bersama penasehat DWP Samosir Nyonya Martua Sitanggang di Aula Kantor Bupati Samosir, Kamis 20 Juli 2023 kemarin

    Kunjungan kerja Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi Sumatera Utara (Sumut) ini bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi sekaligus melakukan pembinaan dalam mengelola organisasi Dharma Wanita Persatuan (DWP)

    Ketua Dharma Wanita Persatuan Nyonya Naslindo Sirait mengucapkan selamat datang dan terimakasih telah berkunjung di DWP Kabupaten Samosir. "Suatu kebanggaan bagi DWP Samosir karena baru kali ini DWP Provsu berkenan untuk berkunjung dalam rangka silaturahmi, ”ungkapnya.

    Nyonya Naslindo Sirait juga menjelaskan, bahwa DWP Samosir telah lama vakum, oleh karena itu diharapkan dengan kunjungan DWP Sumut selaku pembina dalam organisasi dapat memberikan pandangan dan tugas-tugas pokok Organisasi DWP dalam mendukung Visi Misi Kabupaten Samosir, ”harapnay

    Penasehat Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kabupaten Samosir Nyonya Martua Sitanggang dalam kesempatan itu juga megucapkan terima kasih atas kunjungan Dharma Wanita Persatuan Provinsi Sumatera Utara ke DWP Kabupaten Samosir.

    “Pengurus Dharma Wanita Kabupaten Samosir sangat berterima kasih kepada Ketua DWP Provinsi Sumut atas kunjungannya, Semoga kunjungan ini semaking  mempererat tali silaturahmi antara Dharma Wanita Kabupaten Samosir dan Dharma Wanita Persatuan Sumatera Utara.

    Ia juga berharap dengan adanya kunjungan kerja dan silaturahmi ini bisa saling sharing ilmu dan berbagi pengalaman dalam memajukan organisasi dharma wanita serta dapat bersinergi untuk semua program DWP Samosir, ” ujar Nyonya Martua Sitanggang.

    Ketua DWP Sumut Nyonya Dian Arif S. Trinugroho mengatakan, organisasi DWP harus selalu aktif dan berperan untuk anggota maupun masyarakat umum sebagaimana yang tertuang dalam program kerja yang telah disepakati bersama untuk membantu mensukseskan visi misi Kabupaten Samosir.

    "Semua program kerja akan berjalan dengan baik apabila masing-masing pengurus dan anggota bisa menjalin kerjasama yang baik, memiliki tekad, kerja keras, dan bahu membahu antara satu dengan yang lain, ”ujar Ketua DWP Sumut Nyonya Dian Arif S. Trinugroho,  (Karmel)

    samosir
    Karmel

    Karmel

    Artikel Sebelumnya

    Bersama Bupati Samosir, Menteri Pariwisata...

    Artikel Berikutnya

    Kejaksaan Negeri Samosir Tahan 3 Tersangka...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Arya Sinulingga Sampaikan Pemerintah Komitmen untuk Wujudkan Danau Toba sebagai Bali Baru
    Tim InJourney bersama Pemerintah Samosir Kembali Lakukan Survey Lokasi Aquabike World Championship
    Kabar Baik, Naik Pesawat Tak Perlu Tes PCR Antigen Jika Sudah Vaksin Lengkap,  Covid-19 di Kabupaten Samosir  Turun Jadi 304 Kasus
    Rayakan Natal bersama GPdI se-Wilayah Samosir, Bupati Vandiko Ajak Umat Kristiani Bangun Kebersamaan dan Persaudaraan
    Wakil Bupati Samosir Minta Seluruh TPPS Komitmen Percepatan Penurunan Stunting
    Ketua DPRD Kabupaten Samosir Ajak Seluruh Stakeholder dan Masyarakat Menjaga Suasana Kondusif
    Gelar Open House 2024, Wakil Bupati Samosir Ajak Masyarakat Jadi Pelopor Pembangunan
    Bantuan Berdatangan, Bupati Samosir Pastikan Pasokan Makanan untuk Pengungsi Korban Banjir Bandang Aman
    Bupati Samosir Ingatkan Aparatur Sipl Negara dan Penyelenggara Pemerintahan Untuk Tidak Ikut Politik Praktis
    Gelar Rapat Paripurna, DPRD Kabupaten Samosir Tetapkan 10 Rancangan Propemperda 2022
    Ngantor di Desa Rianiate, Parmonangan, Hutanamora dan Kelurahan Pintusona, Bupati Samosir Disambut Antusias Masyarakat
    Sambut Hari Kemerdekaan RI ke 78, Forum Masyarakat Samosir Gelar Lomba Mancing di Perairan Tano Ponggol
    Hari ke-2 Pelaksanaan Musrenbang RKPD 2025 di Kecamatan Palipi Tetapkan 4 Skala Prioritas Pembangunan
    Bupati Samosir Terima Audiensi Unika ST. Tomas dan STIkes Elisabeth Medan
    Percepat Pengembangan Destinasi Wisata Negeri Indah Kepingan Sorga, Bupati Samosir Minta Penambahan Jalan melalui Dana Inpres

    Ikuti Kami